5 Cara Menyingkirkan Orang Ketiga yang Ganggu Hubunganmu!

5 Cara Menyingkirkan Orang Ketiga yang Ganggu Hubunganmu! – Salam Harmonis, Berjumpa kembali dengan saya, Bunda Nasecha. Kali ini saya akan membahas tentang cara menyingkirkan hadirnya orang ketiga dalam hubungan.

5 Cara Menyingkirkan Orang Ketiga yang Ganggu Hubunganmu

Pertama, Terbuka Dengan Pasangan Jujur Kalau Memang Ada Orang Lain Yang Sedang Mendekati

Jika kalian sudah menjalin hubungan, akan lebih baik kalau pasangan Anda berkata jujur kalau ada seseorang yang mendekatinya. Cobalah kalian utarakan mengenai hal tersebut. Bicaralah secara santai terlebih dahulu. Jangan sampai langsung menghakimi pasangan Anda kalau dia punya selingkuhan tanpa bukti yang jelas. Sebab, jika sampai salah paham, malah akan membuat hubungan kalian menjadi renggang. Satu hal lagi, bicarakan pada momen dan suasana yang tepat.

Kedua, Selalu Jalin Komunikasi

Saat sudah tahu ada orang ketiga yang muncul di dalam hubungan kalian, sebaiknya komunikasi dan pertemuan kalian tetap dijaga. Sebab, di sinilah titik pentingnya. Jangan berikan celah orang ketiga tersebut melancarkan aksinya. Jika kalian sampai saling berjauhan dan jarang komunikasi, maka orang ketiga tersebut semakin punya banyak kesempatan merebut pasangan Anda.


BACA JUGA :


Ketiga, Pajanglah Foto Anda Dan Pasangan Pada Handphone Masing Masing

Cara ini cukup jitu untuk menyingkirkan orang ketiga. Biasanya orang ketiga ini mengincar pasangan yang hubungannya sedang renggang atau berjauhan. Hal tersebut agar memudahkan dia untuk merajut hubungan dengan pasangan Anda.  Dengan memajang foto Anda berdua, bisa mengindikasikan pada orang ketiga kalau hubungan kalian baik-baik saja. Jika perlu, pasang foto kalian juga di media sosial. Fotonya tidak harus sering di upload. Justru yang terpenting adalah momennya mengena sehingga sanggup membuat orang ketiga itu “mundur”.

Keempat, Ajak Pasangan Jika Ada Kegiatan

Salah satu cara menghindari kehadiran orang ketiga adalah ajak pasangan untuk menemani ketika ada kegiatan. Adanya kesempatan pasangan selingkuh biasanya terjadi kalo kalian berdua jarang bersama. Tidak harus dilakukan setiap saat, ajaklah kalau memang pasangan tidak ada rencana atau kegiatan. Dengan cara seperti ini, dapat meminimalkan kemungkinan terjadinya perselingkuhan pada pasangan.

Kelima, Tanyakan Langsung Pada si Orang Ketiga

Jika orang ketiga itu masih terus mengganggu hubungan Anda, langsung temuilah orangnya. Janganlah langsung main labrak dan datang dengan marah-marah. Coba tanya dahulu dengan tenang dan baik-baik apa maksud dan tujuannya.  Jika orang ketiga itu yang mendekati Anda, maka Andalah yang harus menyelesaikan masalah ini dengannya. Sebaliknya, Jika orang ketiga ini mendekati pasangan Anda, maka pasangan lah yang harus menyelesaikan masalah ini dengannya.

Itulah 5 Cara menghadapi orang ketiga yang datang mengganggu hubungan cinta Anda. Semoga membantu dan semoga bermanfaat.

Nah, bagi Anda yang ingin konsultasi dengan saya mengenai masalah cinta dan rumah Tangga. Juga ingin mendapatkan sarana praktis dari saya untuk menyelesaikan segala masalah cinta ataupun rumah tangga Anda, maka silahkan hubungi nomor dibawah ini!